Jenis jenis mouse beserta cara kerjanya

Macam Dan Jenis Mouse komputer

Beserta Cara Kerjanya


     Mouse berfungsi untuk menggerakkan pointer pada layar monitor sehingga komponen ini menjadi sangat penting sekali sebagai input device pada sistem operasi berbasis GUI. Mouse mempunyai banyak macam dan bentuk sehingga kita hanya tinggal memilih sesuai yang kita inginkan. Jika dilihat secara fisik ada 2 macam mouse, yaitu:

1. Mouse optic


     yaitu mouse yang menggunakan optic untuk menggerakkan pointer yang ada dilayar monitor, optic terletak dibagian bawah mouse.

Cara Kerja Mouse Optic :
     Ketika mouse terhubung dengan komputer, lampu LED merah mulai bersinar. Cahayanya fokus pada permukaan bawah mouse dengan lebih dulu melewati lensa tipe khusus (HDNS-2100). Cahaya LED terpantul kembali ke kamera yang terintegrasi dengan Sensor Optical Mouse. Kamera mengambil gambar dari permukaan dengan frekuensi di kisaran 1500 – 6000 gambar per detik untuk menghitung posisi mouse. Gambar-gambar ini diproses oleh Processor Digital Signal dan hasil koordinatnya dikirim ke IC A2611D melalui transmisi data serial. Kemudian, IC (A2611D) lainnya akan mengambil input serial dari sensor gambar dan tombol mouse, yang seterusnya dikonversi ke protokol USB dan mengirimkannya ke PC. Driver dari mouse yang terpasang pada computer menerima koordinat dan menghasilkan gerakan kursor yang sesuai.

2. Mouse bola/Trackball


     yaitu mouse yang menggunakan bola untuk menggerakkan pointer pada layar.

Cara kerja mouse bola/trackball :
     Pada dasarnya, penunjuk (pointer) yang dikenal dengan sebutan “Mouse” dapat digerakkan kemana saja berdasarkan arah gerakan bola kecil yang terdapat dalam mouse. Jika kita membuka dan mengeluarkan bola kecil yang terdapat di belakang mouse, maka akan terlihat 2 pengendali gerak di dalamnya. Kedua pengendali gerak tersebut dapat bergerak bebas dan mengendalikan pergerakan penunjuk, yang satu searah horizontal (mendatar) dan satu lagi vertikal (atas dan bawah). Jika kita hanya menggerakkan pengendali horizontal maka penunjuk hanya akan bergerak secara horisontal saja pada layar monitor komputer. Dan sebaliknya jika penunjuk vertikal yang digerakkan, maka penunjuk (pointer) hanya bergerak secara vertikal saja dilayar monitor. Jika keduanya kita gerakkan maka gerakan penunjuk (pointer) akan menjadi diagonal. Nah, jika bola kecil dimasukkan kembali, maka bola itu akan menyentuh dan menggerakkan kedua pengendali gerak tersebut sesuai dengan arah mouse yang kita gerakkan.

Mouse berdasarkan portnya dibedakan menjadi 4, yaitu :
1. Mouse serial, mouse yang menggunakan port serial dan mouse jenis digunakan pada komputer jenis AT, sudah jarrang digunakan pada komputer saat ini.
1.   2. Mouse PS/2, mouse yang menggunakan port PS/2 dan Port mouse berwarna hijau sedangkan keybord PS/2 berwarna ungu.
2.   3. Mouse USB, mouse yang paling banyak digunakan, memliki transfer data yang tinggi, cara pemasangan yang cukup mudah, dan harga yang terjangkau.
3.   4. Mouse Wireless, menggunkan media wireless (nirkabel) tanpa menggunkan kabel, dapat digunakan dengan jarak yang cukup jauh, dan harga yang lumayan mahal dibanding mouse jenis lainnya.




1 comment:

  1. blognya keren, mampir ke https://mediasura.blogspot.com/ juga ya gan

    ReplyDelete